Dari Westbrook hingga Sykes, Berikut Catatan Menarik dari NBA Hari Ini
5 Pertandingan diselenggarakan dalam lanjutan liga basket tertinggi di Amerika. Selain hasil pertandingan yang mempengaruhi posisi tim di klasemen, ada pula beberapa catatan menarik yang dapat menjadi perhatian para pecinta olahraga ini. Berikut tim Tripledouball telah mengumpulkannya.
Masih dari laga yang sama, leBron James catatkan 31 poin. Raihan ini sekaligus jadi yang kesembilan kalinya pemain 37 tahun tersebut membuat lebih dari 25 angka. Sedangkan rekan setimnya, Russell Westbrook akhirnya tidak membuat turnover sama sekali. Hal ini pun menyudahi rekor 407 pertandingan beruntun yang dilakukan pemain bernomor punggung 0 tersebut sejak 2016.
Dalam laga lain di Maddison Square garden, (MSG) Pacers harus akui keunggulan tuan rumah dengan skor 94-104. Sang garda, Keifer Sykes berhasil membuat poin tertinggi dalam kariernya lewat 22 poin yang dicetaknya. Ia jadi orang kelima yang mencatat career high di MSG musim ini. Sebelumnya ada Jaylen Brown, Ricky Rubio, OG Anunoby, dan Evan Mobley.
Selain 2 pertandingan yang telah disebutkan, ada Raptors yang sukses atasi Spurs, 129-104. Memphis Grizzlies dan Phoenix Suns juga mampu pertahankan posisi 4 dan 2 di klasemen wilayah barat NBA. Besok, akan ada 11 pertandingan yang dihelat.
Tidak ada komentar